Hi DIYR! Lagi cari kegiatan yang seru dan bermanfaat? Yuk, kita eksplorasi dunia kerajinan tangan dari kain flanel. Dengan kain flanel, kamu bisa membuat berbagai macam kerajinan tangan yang pasti bermanfaat dan bikin kamu makin kreatif.
Punya ketertarikan dengan dunia crafting? kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan bahan yang dikenal dengan nama kain flanel, sedikit berbeda dengan bahan kain yang dipakai untuk membuat pakaian, kain flanel ini pada prinsipnya kerajinan tangan dari kain flanel yang mudah dibuat memiliki karakteristik dan teknik menjahit yang sangat khas.
kain Flanel dengan teksturnya yang lembut dan warna yang beragam menjadi salah satu bahan favorit untuk kerajinan tangan. Mudah dibentuk dan dihias, kain ini membuka kemungkinan kreatif tanpa batas.
Kain Flanel Adalah
Flanel merupakan kain wol yang dihasilkan dari pemanasan dan penguapan, melalui proses penenunan. Hal ini menghasilkan kain dengan tekstur dan jenis yang berbeda. Kain flanel memiliki permukaan yang agak kasar namun tetap halus sehingga memberikan rasa hangat dan nyaman saat disentuh.
Inilah sebabnya mengapa kain flanel sering digunakan untuk pakaian musim dingin seperti kemeja, selimut, dan piyama. Selain digunakan untuk pakaian, kain flanel juga biasa digunakan dalam kerajinan tangan untuk membuat boneka, aksesoris, dan banyak barang dekoratif lainnya.
Baca Juga:
5 Cara Membuat Gantungan Kunci Estetik Dengan Bermacam Bahan
Apa Saja Kerajinan Dari Kain Flanel?
Nah, berikut ini beberapa contoh kerajinan tangan dari kain flanel yang bisa Kamu buat sendiri di rumah.
Boneka:
Boneka flanel merupakan salah satu kerajinan tangan yang paling populer.Bentuknya yang lucu dan menggemaskan membuatnya digemari oleh anak-anak hingga orang dewasa.
Sumber: (sumber: Hellobee)
Aksesoris:
Anting, kalung, dan gelang cantik dapat dibuat dari kain flanel dengan berbagai desain dan warna.
Sumber: (https://m.gede.me/)
Gantungan kunci:
Gantungan kunci kain flanel adalah hadiah yang unik. Anda dapat membuat berbagai bentuk seperti binatang, buah-buahan, atau karakter favorit Anda.
Sumber: (https://www.orami.co.id/)
Papan Huruf:
Ide kerajinan kain flanel berikutnya adalah papan huruf. Papan huruf ini dapat diisi dengan kutipan quotes dan ditempatkan di sekitar ruangan. Terlihat sederhana namun tetap menawan!
Sumber: (https://www.gathered.how/)
Tempat Pensil dan Tempat Kacamata:
Kerajinan kain flanel berikutnya adalah tempat pensil yang pastinya akan terlihat istimewa karena dibuat dengan tangan. bukan cuma untuk tempat pensil saja tapi juga bisa digunakan untuk wadah kacamata, produk kebersihan seperti hand sanitizer, makeup dan lain-lain.
Sumber: (https://www.gathered.how/)
Jenis Dan Harga Kain Flanel:
beberapa jenis dan harga kain flanel, masing-masing jenis mempunyai kelebihan tersendiri yang tentunya akan mempengaruhi harga kain tersebut.
Flanel Akrilik:
Flanel akrilik merupakan bahan yang terbuat dari sejenis serat plastik. Kain jenis ini memiliki tekstur yang padat, kualitasnya akan terlihat jelas jika kainnya mudah mengembang. Namun ketika ingin membeli kain jenis ini harganya beragam, karena dipasarkan dengan ukuran yang berbeda-beda.
Flanel Akrilik (mocipay.com)
Salah satu keunggulan kain flane akrilikl adalah dijual per potong, sehingga pengrajin dapat memiliki stok kain dalam berbagai ukuran dan warna. Harga kain flanel akrilik berkisar antara Rp 2.000 hingga Rp 25.000.
Flanel Bamboo:
Kalau akrilik terbuat dari serat plastik, sedangkan flanel bambu terbuat dari serat bambu dan kayu.Oleh karena itu, kain flanel bambu lebih rentan rusak dibandingkan jenis kain flanel lainnya. Jenis kain ini banyak peminatnya namun masih sulit ditemukan di pasaran Indonesia. Harga kain flanel bambo berukuran 24 x 24 meter sekitar Rp 9.500.
Flanel Wool:
Jika ingin menghasilkan kerajinan yang berkualitas, gunakan bahan wool felt karena mengandung 100% wool. Salah satu cara untuk memastikan apakah suatu kain termasuk wol atau bukan adalah dengan melihat serat dan ketebalan kain tersebut.
Oleh karena itu, pembuatan kemeja flanel berbahan wol menjadi prioritas utama. Kain ini biasanya dijual dengan ukuran polos dengan lebar 0,5 meter atau dengan motif kotak-kotak. Harga kain wool felt berkisar Rp 10.000 hingga Rp 200.000.
Kain Flanel Wool (mocipay.com)
Flanel Polyester:
Jika Anda melihat kain flanel yang mengkilat dan permukaannya lebih halus, itu adalah kain flanel polyester. Sekilas mungkin Anda mengira kain ini berbahan akrilik, karena bentuk dan harganya pun tidak jauh berbeda, jadi pastikan Anda memperhatikan dan merasakannya.
Flanel Blend:
Sesuai dengan namanya, kain blend merupakan kombinasi antara wol domba dan rayon. Persentase keduanya belum bisa dipastikan, hal ini hanya untuk memastikan kain perpaduannya terasa lebih tebal dan tidak mudah melar.
Karena kualitas kain ini sangat tinggi, maka di department store dijual dengan harga yang lumayan mahal, bahkan untuk ukuran meteran, sekitar Rp 87.000.
Flanel Blend(mocipay.com)
Daftar harga kain flanel dan ukuran yang tersedia
Jenis Kain Flanel | Ukuran | Harga |
Kain Flanel Akrilik | 24 x 24 cm | Rp 5.700 |
Kain Flanel Bamboo | 24 x 24 cm | Rp 9.500 |
Kain Flanel Hidroponik | 2 x 23 cm, 50 Pcs | Rp 15.000 |
Kain Flanel Semi Wool Bermotif | 100 x 94 cm | Rp 73.600 |
kain Flanel Wool Polos | 24 x 24 cm | Rp 10.000 |
Kain Flanel Blend | 24 x 24 cm | Rp 7.950 |
Kain Flanel polyester | 24 x 24 cm | Rp 7.000 |
Temukan Inspirasi Kreasi Lainnya