Hai DIYR! Mengajarkan anak-anak SD tentang pentingnya daur ulang dan kreativitas bisa dimulai dengan kegiatan sederhana di rumah. Berikut ini kami sajikan 5 contoh kerajinan tangan dari barang bekas untuk anak SD yang bisa menjadi proyek menyenangkan. Selain dapat mengembangkan keterampilan motorik, kegiatan ini juga mengajarkan mereka tentang cara memanfaatkan kembali barang-barang bekas dengan kreatif dan juga menarik.
1. Kerajinan Tangan dari Botol Bekas : Pot Tanaman
Pernahkah DIYR berpikir bahwa botol plastik bekas yang biasanya hanya menjadi sampah bisa diubah menjadi sesuatu yang berguna dan sangat menarik? Di sini, kita akan menjelajahi cara kreatif untuk mengubah botol plastik menjadi pot tanaman yang unik. Selain itu, proyek ini tidak hanya membantu mengurangi limbah plastik, tetapi juga memungkinkan anak-anak SD untuk menjadi lebih kreatif. Jadi, mari kita mulai petualangan daur ulang dan lihat betapa mudahnya membuat pot tanaman dari botol plastik!
Contoh kerajinan tangan dari barang bekas untuk anak SD; pot tanaman dari botol plastik bekas. (Sumber : Rafa Adauto dari Pinterest)
Bahan yang dibutuhkan :
- Botol plastik bekas berukuran sedang atau besar
- Pisau atau gunting tajam
- Spidol
- Cat Akrilik
- Kuas cat
- Kertas koran atau alas pelindung
- Tanah
- Tanaman Kecil
Langkah-langkah pembuatan :
- Bilas botol plastik bekas dengan air untuk menghilangkan sisa-sisa minuman atau kotoran.
- Gambar garis melingkar pada botol di bagian atas menggunakan spidol sesuai dengan tinggi pot yang diinginkan.
- Dengan hati-hati, gunakan pisau atau gunting tajam untuk memotong botol mengikuti garis yang telah ditandai.
- Pastikan potongan rapi dan tidak ada tepi potongan botol yang dapat melukai.
- Pilih warna cat akrilik sesuai selera dan siapkan kuas cat untuk menambahkan hiasan atau pola sesuai selera. Bisa menggunakan berbagai teknik seperti melukis ataupun menggambar pola,
- Setelah cat kering, isi botol dengan tanah hingga memenuhi sekitar 2/3 bagian botol dan tanam tanaman kecil di dalamnya.
Kini, DIYR berhasil membuat pot tanaman unik dari botol plastik bekas yang dapat membantu mengurangi sampah plastik. DIYR juga mendapatkan pot tanaman cantik yang akan memperindah ruangan atau halaman rumah DIYR pastinya.
2. Kerajinan Tangan dari Kardus Bekas : Rumah Mini
Nah pasti DIYR punya banyak kardus bekas di rumah, jangan dibuang! Yuk, kita buat rumah mini dari kardus bekas. Selain untuk mengisi kegiatan, kerajinan ini seru dan mengajarkan tentang pentingnya mendaur ulang kepada anak-anak sd. Ayo, mari kita mulai!
Contoh kerajinan tangan dari barang bekas untuk anak SD; Rumah Kardus Mini. (Sumber : Mainan kardus dari Pinterest)
Bahan yang dibutuhkan :
- Kardus Bekas
- Gunting
- Lem
- Cat
Langkah-langkah pembuatan :
- Potong kardus sesuai dengan bentuk rumah yang diinginkan.
- Rakit potongan-potongan kardus dengan lem.
- Hias rumah mini dengan cat dan kertas warna.
Proyek ini membantu mengembangkan keterampilan motorik halus dan imajinasi anak-anak. Mereka bisa berkreasi dengan berbagai desain dan warna untuk rumah mini mereka.
Baca juga :
5 Contoh Kerajinan Tangan dari Barang Bekas
3. Kerajinan Tangan dari Kancing Bekas : Gantungan Kunci
Contoh kerajinan tangan dari barang bekas untuk anak SD; gantungan kunci dari kancing bekas. (Sumber : Blogspot)
Bahan yang Dibutuhkan :
- Kancing bekas berbagai ukuran dan warna
- Tali
- Ring gantungan kunci
Langkah-langkah :
- Susun kancing bekas sesuai pola yang diinginkan.
- Ikat kancing dengan tali dan pasang pada ring gantungan kunci.
Kerajinan ini mengajarkan anak-anak tentang kreativitas dalam mendaur ulang benda kecil dan menciptakan sesuatu yang baru. Gantungan kunci ini juga bisa dijadikan hadiah untuk teman atau keluarga.
4. Kerajinan Tangan dari Stik Es Krim Bekas : Bingkai Foto
DIYR juga bisa membuat kerajinan dari stik es krim bekas, dari hal sesimpel stik es krim bekas dapat dijadikan bingkai foto yang unik dan menarik. Jadi, mulai sekarang jangan dibuang-buang ya stik es krimnya.
Contoh kerajinan tangan dari barang bekas untuk anak SD; bingkai foto dari stik es krim bekas. (Sumber : Kreasi Aiswa dari Pinterest)
Bahan yang dibutuhkan :
- Stik es krim bekas
- Cat
- Lem
- Foto
Langkah-langkah :
- Cat stik es krim bekas dengan warna-warna cerah.
- Rangkai stik es krim membentuk bingkai foto dengan lem.Tempelkan foto di tengah bingkai.
- Tempelkan foto di tengah bingkai.
Proyek ini meningkatkan keterampilan seni anak-anak dan memberikan mereka cara kreatif untuk menghargai kenangan. Bingkai foto buatan sendiri ini bisa menjadi dekorasi kamar yang unik.
Baca juga :
Mengenal 4 Macam Kerajinan Tangan dari Kertas selain Origami
5. Kerajinan Tangan dari Kaleng Bekas : Tempat Pensil
Proyek ini sangat cocok untuk anak-anak SD yang suka berkreasi. Kalau DIYR dirumah punya kaleng bekas, jangan dibuang! Kita bisa membuat kerajinan seru dari kaleng bekas, yaitu tempat pensil yang keren pastinya. Yuk kumpulkan kaleng bekas kalian dan mari kita mulai membuat tempat pensil yang unik dan kreatif!
Sumber : Komunitas guru SD dari Pinterest
Bahan yang dibutuhkan :
- Kaleng Bekas
- Kertas Origami atau keras warna
- Lem
- Aksesoris Hiasan
Langkah-langkah :
- Bersihkan kaleng bekas dan keringkan.
- Bungkus kaleng dengan kertas warna dan hias sesuai selera.
- Gunakan sebagai tempat pensil.
Kerajinan ini mengajarkan anak-anak untuk mendaur ulang dan membuat sesuatu yang berguna dari barang bekas. Tempat pensil yang mereka
buat bisa digunakan untuk menyimpan alat tulis di meja belajar mereka.